Begini Reaksi Hotman Paris Usai Akunnya di YouTube Diretas
Selasa, 26 Oktober 2021 – 11:37 WIB

Hotman Paris Hutapea. Foto: Instagram/hotmanparishutapeaofficial
jpnn.com, JAKARTA - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea mengatakan bahwa kanal pribadinya di YouTube diretas oleh orang tak bertanggung jawab.
Dia mengungkapkan hal tersebut melalui akunnya di Instagram baru-baru ini.
"YouTube Hotman Paris Official dihack oknum tidak bertanggung jawab," kata Hotman dikutip pada Selasa (26/10).
Dia menuturkan akun tersebut saat ini sedang dalam proses pemulihan agar bisa kembali.
"Sedang dalam proses recovery," ujar pria berusia 62 tahun itu.
Hotman pun mengingatkan kepada pelaku untuk segera mengembalikan akun tersebut.
"Untuk oknum agae tidak meneruskan perbuatan pidana tersebut," kata pria yang memiliki koleksi mobil mewah digarasi rumahnya.
Hotman Paris mengatakan bahwa akun YouTube pribadinya diretas oleh orang tak bertanggung jawab.
BERITA TERKAIT
- 3 Berita Artis Terheboh: Pengakuan Lisa Mariana soal Ridwan Kamil, Hotman Paris Beri Komentar
- Komentar Hotman Paris Soal Kasus Ridwan Kamil dengan Lisa Mariana
- 3 Berita Artis Terheboh: Kebohongan Lisa Mariana Dibongkar, Hotman Paris Bahas Tes DNA
- Heboh Ridwan Kamil Pengin Tes DNA, Hotman Paris Ingatkan Hal Ini
- Konon Hotman Paris Sempat Mengajak Lisa Mariana Bertemu, Ada Apa?
- 3 Berita Artis Terheboh: Konon Hotman Mau Bela Lisa Mariana, Sarwendah: Terima Kasih