Begini Rekayasa Lalin saat Arus Balik Lebaran, Pemudik Harus Tahu

Begini Rekayasa Lalin saat Arus Balik Lebaran, Pemudik Harus Tahu
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan soal persiapan arus balik Lebaran. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya telah menyiapkan sejumlah kebijakan untuk mengantisipasi kemacetan saat puncak arus balik Lebaran menuju Jakarta.

Kebijakan tersebut antara lain berupa rekayasa lalu lintas (lalin) yang akan diterapkan di Tol JORR (Tol Lingkar Luar Jakarta atau Jakarta Outer Ring Road) dan Tol Layang MBZ (Jalan Layang Sheikh Mohammed bin Zayed).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan memaparkan salah satu rekayasa lalin yang akan difokuskan berada di Tol JORR.

Rekayasa lalin akan dilakukan jika terjadi kepadatan kendaraan arus balik di Gerbang Tol (GT) Halim Utama.

"Apabila terjadi kepadatan di GT Halim Utama, maka arus balik pada jalur tol bawah Cikampek-Jakarta dikeluarkan ke arah Cikunir melalui Tol JORR," kata Zulpan dalam keterangannya, Kamis (5/5).

Mantan Kabid Humas Polda Sulawesi Selatan itu menyebut penerapan rekayasa lalin juga bakal dilakukan di Tol Layang MBZ jika terjadi kepadatan di Tol Cikampek ke arah Jakarta.

"Apabila terjadi kepadatan di Tol Cikampek arah Jakarta, maka seluruh kendaraan yang melalui Tol Layang MBZ dialihkan keluar menuju Tol Cikunir-Lingkar Luar," terangnya.

Polda Metro Jaya memperkirakan puncak arus balik kendaraan yang akan kembali ke Jakarta terjadi pada Minggu, (8/5) mendatang.

Polda Metro Jaya menyiapkan sejumlah kebijakan mengantisipasi kemacetan saat puncak arus balik Lebaran menuju Jakarta. Begini skemanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News