Begini Respons Massa 212 saat Dewan dari PDIP Muncul
jpnn.com - jpnn.com - Sejumlah jajaran Komisi III DPR menemui massa Aksi 212 yang menunggu di depan Gedung Parlemen, Jakarta, Senin (21/2).
Dari pantauan, tampak antara lain Ketua Komisi III DPR Bambang Soesatyo dan anggotanya dari Fraksi PDIP Trimedya Panjaitan.
Saat orator, Sekretaris Jenderal Forum Umat Islam (FUI) Muhammad Al Khaththath memperkenalkan keduanya kepada massa.
Namun, saat nama Trimedya disebutkan bersama dengan partainya yaitu PDIP, massa berteriak dengan nada mengejek.
"Wuuuuuu, turunkan itu. Turunkan itu," teriak massa serempak. Teriakan ini sempat berlangsung selama 20 menit.
Karena situasi tersebut, Habib Rizieq Shihab langsung mengambil alih mic.
Dia menyampaikan, seluruh anggota dewan di atas mobil komando, adalah wakil rakyat bukan wakil partai.
Rizieq juga mengakui bahwa bantuan Komisi III DPR sangat dibutuhkan dalam mengabulkan tuntutan Aksi 212 yaitu memenjarakan Basuki Tjahaja Purnama sekaligus menonaktifkannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.
"Saudara-saudara, semua kita gandeng di sini. Untuk apa? Untuk memenjarakan dan mencopot Ahok sebagai gubernur," tegas Rizieq. (Mg4/jpnn)
Sejumlah jajaran Komisi III DPR menemui massa Aksi 212 yang menunggu di depan Gedung Parlemen, Jakarta, Senin (21/2).
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Syukuri Hasil Survei SMRC, Gerindra Buka Pintu untuk Massa 212
- Survei SMRC: Mayoritas Massa 212 Dukung Prabowo di Putaran Kedua Pilpres
- Rizal Ramli Sebut SBY Pelit, Mustahil Bisa Menggerakkan Demo sebesar Aksi 212
- Panda Nababan Berkisah soal Momen sebelum Jokowi Ikut Jumatan di Aksi 212
- Bawa Keluarga dari Tegal demi Berdoa Bareng Habaib & Ulama di Reuni 212
- Insyaallah Habib Rizieq Shihab Hadiri Reuni 212 di Masjid At-Tin