Begini Show Unit Tipe Maple di Cluster Modern Waterfront Residence, Harganya?

Jemmy Andreas Persang, General Manager Operation KotaModern menjelaskan, keluarga muda milenial mapan dipastikan makin suka dengan rumah tipe Maple karena menjadi yang termewah di kelasnya. Dilengkapi dengan master bedroom yang luas serta private bathroom di lantai dua.
“Beranjak ke lantai 3, penghuni rumah akan dimanjakan kehadiran Leisure Space yang dilengkapi dengan Sky Terrace. Leisure Space yang berukuran luas itu juga dapat dimanfaatkan sebagai ruang rekreasi keluarga, ruang karaoke, home theater, mini gym, perpustakaan hingga ruang kerja untuk konsep WFH," papar Jemmy Andreas Persang.
"Jika yang lain menyediakan lantai 3 dengan konsep attic, maka di tipe Maple kondisi ruangannya adalah normal dengan plafon rata, bukan miring dan sempit seperti konsep attic pada umumnya," imbuhnya.
Rumah tipe Maple dirancang dengan tata ruang sangat ergonomis dan terasa lapang di setiap lantainya.
Seluruh ruangan mendapatkan 100% ventilasi udara dan cahaya yang alami dengan aplikasi jendela model vertikal yang memberikan pencahayaan yang optimal di seluruh ruangan.
Dengan segala keunggulan di atas, rumah tipe Maple dipasarkan dengan harga hanya Rp 2 miliar. Untuk memudahkan masyarakat memiliki rumah tipe Maple di Modern Waterfront Residence, tersedia cara bayar via developer/ inhouse maupun KPR.
Segera lakukan pemesanan unit karena sangat terbatas, dan merupakan cluster terakhir yang dikembangkan di KotaModern!
Dapatkan berbagai promo-promo khusus enggak pakai ribet, di mana konsumen cukup bayar booking fee saja bisa langsung akad kredit, DP dibayarin Developer sebesar 5% atau 10%.
Hunian yang sarat keunggulan tersebut ditawarkan kepada keluarga muda milenial mapan yang sedang mencari rumah di kawasan Kota Tangerang.
- Untar Residence Hadirkan Hunian Modern dan Inklusif untuk Mahasiswa Global
- Modernland Realty Pangkas Beban Utang Obligasi Luar Negeri Sebesar Rp1,7 Triliun
- Tangerang Jadi Lokasi Terpopuler, LPKR Perluas Penawaran Produk di Park Serpong
- PIK 2 Tetap Jadi Primadona Investor di Tengah Gejolak Ekonomi Global
- Gandeng Qatar, BTN Siapkan USD2 Miliar Untuk Bangun 100 Ribu Unit Hunian di Indonesia
- Ekspansi Berlanjut, DAIKIN Resmikan Proshop Showroom ke-4 di Bali