Begini Sikap Persebaya Terkait Pemutusan Kontrak Rachmat Afandi
Rachmat Afandi adalah pesepakbola profesional yang terikat kontrak dengan PT Persebaya Indonesia dengan durasi 12 bulan, mulai 1 Maret 2017 sampai 28 Februari 2018.
2. Manajemen Persebaya dan Rachmat Afandi telah melakukan musyawarah pada 25 April 2017. Dihadiri oleh Direktur Tim Rachmat Afandi, Manajer Moch Choesnoel Farid, Staf Pelatih Noor Arief Budiman SH, dan Rachmat Afandi sendiri. Pertemuan tersebut menghasilkan kesepakatan lisan tentang penghentian kontrak kerja. Sesuai dengan klausul kontrak, Rachmat Afandi mendapat kompensasi 1 (satu) kali gaji.
3. Manajemen akan mengganti biaya pengobatan cidera yang dikeluarkan Rachmat Afandi sebelum ini. Soal perawatan cidera, manajemen dalam beberapa kesempatan menawarkan pemeriksanaan dan perawatan di National Hospital dan Phyisiopreneur Physiotheraphy Surabaya. Tetapi, Rachmat Afandi menolak.
4. Sejak terikat kontrak di Persebaya Surabaya per 1 Maret 2017, manajemen sudah memberikan DP 25 persen dari nilai kontrak yakni sebesar Rp 93.750.000 dan gaji untuk bulan Maret dan April masing-masing sebesar Rp 23.437.500,. Sejak 27 April 2017, Rachmat Afandi tidak bersama tim Persebaya. (dkk/jpnn)
Manajemen Persebaya Surabaya bertemu tim kuasa hukum Rachmat Afandi di Kantor PT Persebaya Indonesia, Jum’at (12/5).
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Gresik United Yakin Djajang Nurjaman Mampu Membawa Klub Promosi ke Liga 1
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit
- Persib Bandung Menang 2-0 Atas Persebaya Surabaya, Begini Reaksi Bojan Hodak
- Jadwal Persib vs Persebaya, 2 Pemain asal Brasil Sudah Siap
- Persiraja Banda Aceh Taklukkan PSKC Cimahi 3-0, Akhyar Ilyas: Fantastis!
- Liga 2: Gol Cepat Persiraja Membuat PSKC Tumbang