Begini Strategi Satgas Tinombala Melumpukan (Diduga) Santoso
jpnn.com - JAKARTA - Operasi yang digeber Satgas Tinombala di Poso, Senin (18/7) berhasil melumpuhkan dua teroris. Satu di antaranya diduga kuat adalah pentolan Mujahidin Islam Timur, Santoso.
Sebelumnya, Satgas terlilbat baku baku tembak. Nah. lokasi kontak senjata itu berada di sektor Satu, yaitu di wilayah Tambarana, Kecamatan Poso Pesisir Utara.
"Sektor satu di bawah komando Komisaris Besar Ajub Wibowo," kata Kepala Divisi Humas Mabrs Polri, Irjen Boy Rafli Amar, Selasa (19/7).
Dia menjelaskan, Operasi Tinombala ini meliputi empat sektor, sektor satu itu Poso Pesisir Utara, sektor dua di wilayah Tokorondo, ketiga Poso Pesisir Timur dan empat wilayah di Nako.
Empat sektor itu dibuat guna mempersempit ruang gerak kelompok Santoso. "Masing-masing sektor melakukan pengaturan sesuai target lokasi yang diidentifikasi selama dalam operasi, merupakan wilayah aktivitas dari jaringan Santoso," kata Boy. (ysa/rmol/jpnn)
JAKARTA - Operasi yang digeber Satgas Tinombala di Poso, Senin (18/7) berhasil melumpuhkan dua teroris. Satu di antaranya diduga kuat adalah pentolan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- Mendes PDT Yandri Susanto Lihat Potensi Besar Desa Ada di Sini
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- Tingkatkan Bantuan Pengamanan, PTPN IV Jalin MoU dengan Polda Sumut
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC