Begini Susunan Pemain Indonesia Vs Jepang di 8 Besar BATC 2020
jpnn.com, MANILA - Hasil undian perempat final Badminton Asia Team Championships atau BATC 2020 di Manila, Kamis (13/2) malam mempertemukan tim putra Indonesia dengan Filipina, sementara skuad putri akan bertemu dengan Jepang.
Tim putra Indonesia menjadi juara Grup A setelah mengalahkan Korea dengan skor 4-1. Sementara tim putri Indonesia menjadi runner-up Grup Y setelah kalah dari Thailand dengan skor 2-3.
“Untuk tim putri, kami langsung dapat lawan yang paling berat yaitu tim Jepang. Namun, namanya undian, kami tidak bisa memilih. Bagaimana pun juga, peluang tetap ada, pokoknya besok main maksimal,” kata Manajer Tim Indonesia Susy Susanti, seperti dikutip dari Badminton Indonesia.
“Pertimbangan penurunan pemain di sini kan ada strategi untuk olimpiade juga. Pertandingan ini penting, tetapi kami harus memikirkan poin olimpiade. Misalnya tim putra, walaupun menurunkan siapa pun saat lawan Filipina ini kansnya besar, tetapi kami tetap melihat siapa yang paling butuh poin,” tambah Susy.
Tim putri lebih dulu akan bertarung pada Jumat (14/2), pada pukul 10.00 waktu Manila. Sedangkan tim putra akan bertanding sore harinya pukul 16.00 waktu Manila. (bi/jpnn)
Susunan tim putri Indonesia melawan Jepang:
Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi
Greysia Polii/Apriyani vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota
Ruselli Hartawan vs Sayaka Takahashi
Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida
Putri Kusuma Wardani vs Riko Gunji
Tim putri Indonesia akan menantang juara bertahan, Jepang di perempat final BATC 2020, Jumat (14/2) pagi WIB.
Redaktur & Reporter : Adek
- Malaysia Open 2025: Atap Stadion Bocor, Axelsen dan Jorji Tumbang
- BWF World Tour Finals 2024: 5 Wakil Indonesia Melakoni Partai Hidup Mati Hari Ini
- Undian Grup BWTF 2024: Jojo Masuk Pul Neraka, Fajar/Rian & Sabar/Reza Ketemu di Awal
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024