Begini Upaya Kilang Pertamina Internasional Dalam Menjaga Pasokan BBM & LPG di Masa Transisi

Begini Upaya Kilang Pertamina Internasional Dalam Menjaga Pasokan BBM & LPG di Masa Transisi
PT Kilang Pertamina Internasional berkomitmen mengembangkan kilang-kilang yang beroperasi saat ini untuk menghasilkan produk-produk yang lebih ramah lingkungan demi mewujudkan target NZE atau emisi nol bersih. Foto: Dokumentasi Humas Pertamina

“Biasanya pertanyaan yang ditanyakan mereka adalah berapa rating ESG. Concern ESG maupun lingkungan sangat diperhatikan oleh investor maupun lender. Rating ESG kita 24,2,” katanya.

Pada masa transisi energi, kata Taufik, KPI akan memastikan pabrik yang dibangun terus memberikan manfaat sampai ujung.

Ke depan, diversifikasi produk memang harus berkolaborasi dengan industri lain yang bisa mengolah hasil turunan kilang.

“Ini untuk menghasilkan produk yang bermanfaat sampai ke hilir, sehingga bisa bernilai dan memberikan benefit ke masyarakat,” sebutnya.

Direktur Eksekutif Reforminer Institute Komaidi Notonegoro menuturkan impor minyak mentah jauh lebih murah dari produk jadi.

Kalau Indonesia impor minyak mentah, devisanya lebih sedikit, KPI tetap running, ada produk yang dihasilkan.

KPI juga moving ke produk berbasis lingkungan, dengan berbagai proyek yang dikembangkan.

Indikasinya akan menjalankan transisi energi disesuaikan dengan kondisi ekonomi sosial, baik dalam proses maupun produknya. Artinya, sambung Komaidi KPI menghasilkan produk berbasis green.

PT Kilang Pertamina Internasional (KPI), subholding refining and petrochemical Pertamina, berkomitmen menjaga ketahanan energi nasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News