Beginilah Cara Polisi di Tegal Menerangi Tol Pejagan-Pemalang
jpnn.com, TEGAL - Kepolisian menempuh langkah taktis untuk membuat jalur Tol Pejagang-Pemalang yang masih fungsional tetap aman dan nyaman digunakan pemudik. Untuk itu, Polres Tegal mengerahkan jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) menyediakan lampu pijar berukuran besar untuk menerangi lintasan tol di sekitar Jembatan Kali Kangkung, Kecamatan Tarub.
Lampu pijar itu setinggi hampir 3 meter. Ada pula generator untuk memasok listrik ke lampu pijar itu.
Kapolres AKBP Heru Sutopo SIK mengatakan, pihaknya telah berupaya menempatkan personel di jalur Tol Pejagan-Pemalang untuk mengingatkan pemudik agar tidak memacu kendaraan dalam kecematan tinggi. "Seyogianya pemudik bisa memacu kendaraan dengan kecepatan 40 kilometer per jam dan tetap waspada terhadap rambu petunjuk yang sudah terpasang," ujarnya seperti diberitakan laman radartegal.com.
Terpisah, Kasat Lantas Polres Tegal AKP Yoppy Anggi Krisna mengaku terbantu dengan pengadaan lampu pijar dari Unit Reskrim itu. Dengan difungsikannya exit tol sementara di Karangjati, Kecamatan Tarub, pihaknya harus kerja keras dalam mengarahkan personel guna meminimalkan crowded kendaraan dan mencegah kecelakaan.
"Keberadaan pasar tradisional yang ramai menjelang Lebaran mengundang pedagang berjualan di trotoar hingga meluber ke bahu jalan. Ini sangat menganggu arus mudik. Berikut terdapat persimpangan jalan yang ramai, dan diperparah dengan ruas jalan yang sempit," urainya.(her/ima/zul/jpg)
Kepolisian menempuh langkah taktis untuk membuat jalur Tol Pejagang-Pemalang yang masih fungsional tetap aman dan nyaman digunakan pemudik. Untuk
Redaktur & Reporter : Antoni
- Lantik Sekda Kota Tegal Jadi Pj Wali Kota, Nana Sudjana Ingatkan Amanah
- Pedagang Pasar di Tegal Ramai-Ramai Dukung Cagub Sudaryono, Ini Alasannya
- Anies Janji Perbaiki Tata Niaga Pangan Demi Kesejahteraan Petani, Gus Imin Berantas Mafia Pupuk
- Anies Akan Sejahterakan Petani dan Jaga Stabilitas Harga Pangan
- Ibu Rumah Tangga Pamer ke Ganjar: Anak Saya Lulusan SMKN Jateng, Sekarang jadi Tentara, Pak
- Tak Bisa Nonton Debat Cawapres, Kaesang Dukung Gibran dengan Doa