Beginilah Tutur Kalimat Pelantun 'Desember Kelabu' usai Umrah
jpnn.com - YUNI Shara berusaha untuk belajar dari masa lalunya. Kakak kandung Krisdayanti itu berusaha tidak mau mengecewakan orang lain.
”Karena kami juga tidak mengganggu orang lain dalam hal keyakinan dan lainnya,” kata Yuni ditemui di sela-sela perayaan ulang tahun sang adik, Krisdayanti, di kawasan Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Selasa (24/3).
”Mending sekarang kami menjaga sikap kami, secara lisan dulu. Karena toh kami yang menanggung dosa atas sikap kami,” jelas pelantun tembang Desember Kelabu itu.
Dengan sikap tersebut, Yuni pun seakan lebih religius. Ditambah lagi, setelah dirinya menjalani ibadah umrah ke tanah suci.
”Kami nggak pengin tambah jelek. Penginnya tambah baik ke depannya. Terutama di usia kami sekarang karena kami juga nggak pernah tahu Tuhan akan ambil kami di usia berapa,” ucapnya bijak.
Yang pasti ia ingin sehat dan menyiapkan segala sesuatu untuk anak-anaknya. ”Nyiapin diri kami untuk anak-anak. Karena anak-anak dekatnya dengan saya,” pungkasnya. (ash)
YUNI Shara berusaha untuk belajar dari masa lalunya. Kakak kandung Krisdayanti itu berusaha tidak mau mengecewakan orang lain. ”Karena kami
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soal Dugaan Penipuan Bisnis Berlian, Reza Artamevia Beri Penjelasan Begini
- Ajak IM Bisnis Berlian & Janjikan Untung Rp 21,3 Miliar, Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi
- Baim Wong Umumkan Proyek Film Selanjutnya
- Kembali Jalani Pengobatan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Bismillah Kuat
- Ajaib, Gempi Akhirnya Punya Lagu Sendiri
- Tengku Dewi Tetap Ingin Bercerai, Begini Respons Andrew Andika