Beijing Awasi Internet Tibet
Kamis, 20 Juni 2013 – 22:11 WIB

Beijing Awasi Internet Tibet
BEIJING - Pemerintah Tiongkok telah menyelesaikan skema pengawasan penggunaan internet dan telepon di wilayah pedalaman Tibet. Dalam salah satu klausul, seluruh pengguna layanan telekomunikasi tersebut diharuskan mendaftar dengan menggunakan nama dan identitas asli. Pemerintah menyatakan, langkah itu bertujuan untuk membendung penyebaran berita provokasi yang disebut sebagai isu.
Dalam penggunaan alat komunikasi, warga Tibet sudah lama diawasi. Hal itu terjadi karena terus menularnya semangat anti pemerintah Tiongkok yang diklaim Beijing disebarkan pemimpin spiritual mereka, Dalai Lama, di pengasingan.
Baca Juga:
Menurut Kantor Berita Xinhua, pada akhir tahun lalu, ada 2,76 juta pengguna sambungan telepon dan telepon seluler serta 1,47 juta pengguna internet di wilayah pedalaman Tibet yang telah mendaftar dengan menggunakan identitas asli.
''Skema tersebut efektif untuk melindungi data pribadi masyarakat dan mencegah penyebaran informasi yang menyesatkan,'' jelas seorang pejabat telekomunikasi Tiongkok, Nyima Doje, seperti dikutip Xinhua.
BEIJING - Pemerintah Tiongkok telah menyelesaikan skema pengawasan penggunaan internet dan telepon di wilayah pedalaman Tibet. Dalam salah satu klausul,
BERITA TERKAIT
- Perkuat Eksistensi, T-System Indonesia Bidik Sektor Pemerintahan Hingga Kesehatan
- Mark Zuckerberg Mengaku TikTok Sebagai Ancaman Serius Bagi Bisnis Meta
- Vivo V50 Versi Murah Meluncur di Indonesia, Sebegini Harganya
- WhatsApp Rilis Fitur Baru Untuk Paket Stiker
- Lewat Layanan Internet Gratis untuk Pendidikan, Telkomsat Wujudkan Pemerataan Digital
- Netflix Menguji Coba Fitur Pencarian Baru Berbasis OpenAI, Masih Terbatas di iOS