Beijing Polusi Parah, Siswa Dilarang Olahraga

Beijing Polusi Parah, Siswa Dilarang Olahraga
Beijing Polusi Parah, Siswa Dilarang Olahraga
BEIJING - Polusi udara di Kota Beijing, Tiongkok, semakin parah. Tidak seperti biasanya, kali ini pemerintah bersedia membahas pencemaran udara itu secara terbuka. Bahkan, pemerintah memberlakukan status darurat di salah satu kota dengan penduduk terpadat di dunia tersebut mulai kemarin (14/1).

Pemerintah Beijing melarang warga melakukan aktivitas di luar rumah. Mereka juga tidak mengizinkan anak-anak sekolah beraktivitas di luar kelas. Termasuk, mengikuti upacara bendera atau berolahraga. Jika harus meninggalkan rumah, warga diwajibkan untuk memakai masker.

Demi menyosialisasikan kebijakan itu, pejabat setempat pun menggelar berbagai jumpa pers."Polusi udara sudah meliputi wilayah yang sangat luas. Skala pencemaran dan durasinya juga di atas ambang batas normal," kata Zhang Dawei, direktur lembaga pemantau lingkungan Beijing, kemarin.

Menurut dia, kandungan PM2,5 di Beijing mencapai 700 mikrogram permeter kubik pada Sabtu lalu (12/1). Kemarin kandungan zat beracun itu turun ke kisaran 350 mikrogram per meter kubik.

BEIJING - Polusi udara di Kota Beijing, Tiongkok, semakin parah. Tidak seperti biasanya, kali ini pemerintah bersedia membahas pencemaran udara itu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News