Bejo Bakal Buat Persebaya Bermain Seperti Era Rusdy Bahalwan
jpnn.com, SURABAYA - Karteker Persebaya Surabaya Bejo Sugiantoro tidak gentar menghadapi Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (5/8).
Bejo mengaku berusaha mengembalikan gaya bermain dan semangat juang Persebaya seperti era Rusdy Bahalwan.
Mendiang Rusdy sendiri dikenal sebagai salah satu pelatih legendaris tim berjuluk Green Force itu.
“Saya suka filosofi Rusdy Bahalwan. Itu yang saya pakai. Pertahanan terbaik adalah menyerang. Namun, tanpa melupakan organisasi bertahan,” kata Bejo, Sabtu (4/8).
Legenda hidup Persebaya itu juga bakal berusaha mengembalikan mental Rendi Irwan dan kawan-kawan.
Sebab, Persebaya sudah menelan tiga kekalahan beruntun ketika ditekuk PSIS Semarang, Persib Bandung, dan Perseru Serui.
“Kalau sudah berseragam hijau, harus mati-matian membela Persebaya. Motivasi seperti itulah yang akan saya tanamkan ke pemain,” kata Bejo. (saf/jpc/jpnn)
Karteker Persebaya Surabaya Bejo Sugiantoro tidak gentar menghadapi Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (5/8).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit
- Persib Bandung Menang 2-0 Atas Persebaya Surabaya, Begini Reaksi Bojan Hodak
- Jadwal Persib vs Persebaya, 2 Pemain asal Brasil Sudah Siap
- Azrul Ananda: Sudah 7 Tahun Pimpin Persebaya, Baru Kali Ini Liga On The Track
- Persib Ingin Bak to Back Juara Liga 1, Bojan Hodak Waspadai 5 Tim Ini
- Pesan Rachmat Irianto untuk Sang Putra, Singgung Keluar dari Bayang-bayang Bapak