Bek Muda Persita Dallen Doke Ungkap Alasan Tolak Tawaran Klub Korsel
"Saya memilih stay (tetap) di Persita setelah melalui banyak pertimbangan pastinya. Setelah satu tahun sepak bola dihentikan, prioritas utama saya adalah mendapatkan banyak gim. Sedangkan di Korea karena saya telat gabung latihan, saya hanya akan didaftarkan setengah musim, dari Juli-November dan hanya sisa 12 pertandingan," ungkapnya.
Selain itu, menurut Dallen, jumlah skuad di Cheongju FC sudah terlalu besar sehingga memilih untuk kembali ke Persita dan bisa bersaing di posisinya untuk bisa merumput lagi.
Sementara itu, Manajer Tim Persita, I Nyoman Suryanthara pun menyambut baik keputusan Dallen untuk tetap membela Persita musim kompetisi tahun ini.
"Sejak Dallen pamit mau berlatih di Korea pun, kami dari manajemen dan juga pelatih dan rekan-rekan pasti mendukung. Karena itu untuk perkembangan dia juga sebagai pesepak bola.”
Baca Juga: Enam Orang Tinggal Satu Atap, Ya Ampun, Semua Doyan Berbuat Dosa, Lihat
“Semoga ilmu yang didapat Dallen selama di Korea bisa dia terapkan dengan baik, dan bisa di-'share' (bagi) juga dengan teman-teman sesama pemain di sini," pungkasnya.(antara/jpnn)
Pesepak bola muda Indonesia Dallen Doke memilih bertahan di Persita Tangerang meski mendapat tawaran dari klub Korea Selatan, Cheongju FC.
Redaktur & Reporter : Budi
- Stadion Si Jalak Harupat Bandung Dilirik Beberapa Klub Liga 1, Siapa Saja?
- PSS Sleman Petik Pelajaran dari Kekalahan Melawan Persita Tangerang
- Liga 1 Indonesia: Persita Mewaspadai Lini Depan Persib Bandung
- Madura United Vs Persita 3-2, Rontini 2 Kali Bunuh Diri
- Madura United Vs Persita Sore Ini, Mungkin Ada Hujan Gol
- Persita vs Persebaya, Divaldo: Pertandingan Ini Bak Partai Final Bagi Kami