Bek Persija Jakarta Ini Sangat Mantap untuk Masuk Menjadi Anggota TNI

jpnn.com - ABDUH Lestaluhu makin sreg untuk meneruskan usahanya masuk ke dunia militer. Itu setelah dia melakukan diskusi dengan pelatihnya di Persija Jakarta, Rahmad Darmawan.
Abduh akan mengikuti tes masuk TNI pada Agustus mendatang. Itu setelah fullback Timnas U-23 tersebut mendapatkan tawaran untuk menjadi TNI melalui jalur khusus dari seorang perwira di Mabes POM TNI -AD.
"Saya sudah tanya-tanya (Rahmad Darmawan). Saya minta pertimbangan juga, karena itu saya sangat mantap untuk menjadi TNI," tegasnya.
Mengabdi kepada negara, lanjut Abduh, bukan hanya dilakukan dengan menjadi pemain Timnas. Tapi, menjadi TNI juga bisa berarti mengabdikan diri secara total kepada negara.
Kendati demikian, Abduh juga memastikan karirnya di sepak bola tak lantas terhenti.
"Coach RD (panggilan Rahmad) lanjut terus kan, tapi masih di militer. Karena itu demi masa depan yang jelas, saya juga siap untuk menjadi anggota TNI," pungkasnya.
Rahmad Darmawan saat ini sudah menyandang pangkat Mayor Marinir Angkatan Laut. Dia selama ini bertugas di Lantamal III Jakarta. Namun, kesatuannya memberikan izin selama Rahmad berkarir di sepak bola. (dkk/jpnn)
ABDUH Lestaluhu makin sreg untuk meneruskan usahanya masuk ke dunia militer. Itu setelah dia melakukan diskusi dengan pelatihnya di Persija Jakarta,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat