Bekasi hingga Tangerang Bakal Dilewati Rute MRT, Pembangunan Dimulai 2024
jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bekerja sama dengan Pemprov Jawa Barat dan Pemkot Bekasi bakal membangun Mass Rapid Transit (MRT) Timur-Barat dengan rute Cikarang-Jakarta-Balaraja.
Rencana pembangunan ini ditandai dengan penandatanganan kesepakatan bersama antara Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Gubernur Jabar Ridwan Kamil, dan Plt. Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahyono di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, pada Jumat (17/2).
Heru Budi menyebut pembangunan MRT yang akan dimulai pada 2024 itu punya dampak positif secara tidak langsung, yaitu mengubah kebiasaan masyarakat lebih disiplin dengan waktu.
“Kalau ini sudah berjalan, maka (dapat) mengubah karakter orang, akan mengubah pula habitatnya, bagaimana cara bertransportasi, mungkin cara disiplinnya,” ucap Heru.
Kepala Sekretariat Presiden itu meminta kesediaan masyarakat Bekasi dan Jawa Barat untuk mendukung program transportasi massal tersebut.
“Masyarakat Bekasi dan Jawa Barat untuk mendukung program-program ini ke depan. Untuk bangsa, negara, dan generasi ke depan,” kata dia.
Di lokasi yang sama, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil menjelaskan kegiatan tersebut dilakukan berdasarkan arahan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) untuk memulai pembangunan MRT jalur Barat ke Timur.
Pria yang akrab disapa Kang Emil ini juga turut menyampaikan komitmennya untuk membangun transportasi umum massal berbasis MRT.
Pemprov DKI bekerja sama dengan Pemprov Jawa Barat dan Pemkot Bekasi bakal membangun Mass Rapid Transit (MRT) Timur-Barat. Pembangunan MRT dimulai 2024.
- Habiburokhman: Jokowi dan Prabowo Sejak Awal Memang Mendukung RK
- Tim Satgas TPPO Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Pemilik Penampungan Ditangkap
- Pertemuan RK dengan Prabowo dan Jokowi Jadi Sinyal KIM Plus Tegak Lurus Dukung RIDO
- Golkar DKI: Dari Awal Pak Prabowo & Pak Jokowi Mendukung Ridwan Kamil
- Polisi Ungkap Fakta Sopir Truk Kontainer yang Tabrak Lari Belasan Kendaraan di Tangerang, Ternyata
- Setelah Makan Bareng Prabowo, Ridwan Kamil Sowan ke Jokowi di Solo