Bekerja Profesional Selama Pimpin Pertamina, Karen Agustiawan Tuai Pujian

jpnn.com, JAKARTA - Dewan Penasihat Asosiasi Panasbumi Indonesia (API) Abadi Poernomo menilai mantan Direktur Utama Pertamina Karen Agustiawan memiliki profesionalitas tinggi dan berkinerja sangat baik.
“Selama bekerja dengan Bu Karen, saya menilainya sangat profesional. Artinya profesional itu dalam kondisi semuanya on track,” kata Abadi.
Dalam pengamatan Abadi, Karen bukan sosok yang ‘macam-macam’. Terbukti, selama kepemimpinannya, Pertamina dinilai tenang dan tidak ada gejolak.
Karen juga dianggap sering terlalu berani mengambil keputusan. Banyak di antara keputusan tersebut yang menguntungkan Pertamina, meski ada juga yang tidak.
“Era Bu Karen, waktu itu juga mendapat penghargaan Fortune Global 500,” ujar Abadi.
Abadi juga menyoroti Karen sebagai perempuan pertama yang menjabat dirut Pertamina. Seperti diketahui, Karen menjabat Dirut Pertamina dalam periode 2009-2014.
Sedangkan dirut sebelumnya, paling lama hanya dua tahun saja dan selalu dijabat pria. “Bu Karen menjabat selama itu karena bisa menjaga Pertamina tetap sustain,” imbuhnya.
Hal senada diungkapkan Direktur Eksekutif Indonesian Resources Studies (IRESS), Marwan Batubara.
Karen Agustiawan merupakan profesional di bidangnya dan bekerja hanya untuk kepentingan Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Kehadiran Rumah Layak Huni di Karawang Jadi Bukti Kepedulian Peruri
- Pelita Air dan Elnusa Berkolaborasi dalam Penyediaan Layanan Penerbangan Korporasi
- PertaLife Insurance Bukukan Premi Rp 1,25 Triliun, Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah
- Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN Selama Januari-Maret 2025