Bekuk QPR 3-1, MU Kudeta City
Minggu, 25 November 2012 – 00:34 WIB
MANCHESTER - Manchester United (MU) kembali bertengger di puncak klasemen Premier League, Sabtu (24/11). Kemenangan 3-1 yang diraih atas tamunya Queens Park Rangers (QPR) di Old Trafford menggeser posisi puncak yang selama sepekan ini dipegang Manchester City. Sedangkan bagi QPR, posisinya tetap bertahan sebagai poisisi juru kunci di zona degradasi, Dari 13 kali laga, QPR tak pernah merasakan kemenangan. Empat poin yang dikoleksi berasal dari 4 kali seri. 3 kali seri di kandang dan sekali imbang pertandingan tandang.
Tiga gol kemenangan MU yang disarangkan ke gawang QPR dicetak masing-masing, Jonny Evans (64), Darren Fletcher (68) dan Chicharito (72). Sementara gol satu-satunya QPR diciptakan Jamie Mackie pada menit 52.
Baca Juga:
Dengan tambahan tiga poin ini, Setan Merah -julukan Manchester United- kini mengoleksi 30 poin dari 13 bertanding. Sementara musuh se kotanya, Manchester City membukukan 28 poin dari 12 kali bertanding. City sendiri akan menjalani pertemuan 13 melawan Chelsea yang akan digelar, Minggu (25/11).
Baca Juga:
MANCHESTER - Manchester United (MU) kembali bertengger di puncak klasemen Premier League, Sabtu (24/11). Kemenangan 3-1 yang diraih atas tamunya
BERITA TERKAIT
- India Open 2025: Jonatan Christie Mencoba Menebus Kesalahan
- Rachmat Irianto Mengalami Cedera Serius, Dokter Persib: Kondisi Lapangan Tak Rata
- Tembus Pelatnas Cipayung Lewat Jalur Pemantauan, Thalita Ramadhani Siap Berikan Pembuktian
- Debut Mengesankan Dejan/Fadia di India Open 2025, Rinov/Lisa Berbanding Terbalik
- Lihat Klasemen Liga 1, Panas di Zona Degradasi
- Ahmad Agung Minim Menit Bermain di Persik, Pelatih Persib Bojan Hodak tak Risau