Bela WON, PAN Resmi Bentuk TPF
Senin, 12 Desember 2011 – 12:39 WIB
JAKARTA - DPP PAN resmi membentuk Tim Pencari Fakta (TPF) dan Pembelaan Hukum terhadap kasus Wa Ode Nurhayati (WON) yang menjadi tersangka dalam kasus dugaan mafia anggaran. Menurut Wakil Sekjen DPP PAN, Teguh Juwarno tim yang dibentuk terdiri dari sembilan orang yang diambil dari pengurus teras DPP PAN untuk melakukan pembelaan terhadap kadernya.
"DPP PAN sudah membentuk Tim Pencari Fakta dan Pembelaan Hukum untuk Kasus Wa Ode. Beranggota 9 pengurus teras DPP PAN," kata Teguh Juwarno di Jakarta, Senin (12/12/).
Baca Juga:
Teguh Juwarno yang juga Sekretaris Fraksi PAN di DPR menjelaskan tim pencari fakta dipimpin oleh Wakil Ketua Umum DPP PAN, Drajad Wibowo. Sedangkan Juru bicara tim adalah Bima Arya Sugiarto.
Dikatakan pula Teguh, selain melakukan advokasi hukum terhadap WON, tim juga akan bekerja untuk mengklarifikasi semua aspek yangg menyertai kasus ini termasuk politisasinya.
JAKARTA - DPP PAN resmi membentuk Tim Pencari Fakta (TPF) dan Pembelaan Hukum terhadap kasus Wa Ode Nurhayati (WON) yang menjadi tersangka dalam
BERITA TERKAIT
- Punya Prestasi Bagus, Fly DBA Indonesia Raih Penghargaan Tertinggi dari Saudia Airlines
- Tidak Ada Optimalisasi di Seleksi PPPK 2024 Tahap 1
- Pengurus Baru Dilantik, KAHMI Unkris Siap Berkontribusi Wujudkan Indonesia Emas
- Merayakan HUT ke-17, TMP Ingin Melahirkan Kader Kritis dan Berpikir Matang
- Yanuar Arif Mengapresiasi Respons Cepat Menteri PU terhadap Aspirasi Masyarakat Banyumas-Cilacap
- Bambang Hero Dipolisikan Warga Babel, Kuasa Hukum Terdakwa Kasus Timah Jelaskan Ini