Belanda Bantu Tata Kelola Air Indonesia
Jumat, 22 Februari 2013 – 08:00 WIB
JAKARTA– Pemerintah Belanda berkomitmen meningkatkan kerjasama berbagai bidang dengan Indonesia, terutama dalam sistem tata kelola perairan (water management). Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri Belanda, Frans Timmermans, dalam rangkaian kunjungan perdananya ke Indonesia, Kamis (21/2).
Frans mengatakan water management merupakan salah satu hal penting yang harus dikuasai Indonesia terlebih dalam posisi rawan banjir saat ini terutama di Jakarta. Di satu sisi, menurutnya, air merupakan sumber daya alam yang bisa memberikan kemakmuran. ”Tetapi di sisi lain jika salah mengelolanya akan menjadi bencana,” ujarnya di kantor Kementerian Luar Negeri RI di Jakarta.
Baca Juga:
Pemerintah Belanda, menurutnya, berniat untuk membagi ilmu dan teknologi itu dengan Indonesia. Bukan hanya terkait dengan banjir yang belakangan ini masih terjadi di negara ini tetapi secara umum agar sistem pengairan di Indonesia sesuai fungsi dan kebutuhan.
Menteri Luar Negeri RI, Marty Natalegawa, mengatakan kerjasama dalam urusan water management ini sifatnya bukan bantuan maupun investasi. Lebih kepada optimalisasi fungsi dan kemampuan (capacity building) dalam kerangka kemitraan yang sejajar. ”Ingat, sekarang perekonomian Indonesia semakin mapan dan kuat jadi perspektifnya dari program seperti ini adalah kemitraan. Bukan lagi bantuan apalagi pinjaman,” tegasnya.
JAKARTA– Pemerintah Belanda berkomitmen meningkatkan kerjasama berbagai bidang dengan Indonesia, terutama dalam sistem tata kelola perairan
BERITA TERKAIT
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad