Belanja APBN 1011 Fokuskan Kenaikan Gaji PNS
Kamis, 17 Juni 2010 – 13:33 WIB
JAKARTA- Kenaikan gaji PNS, TNI/Polri dan pensiunan menjadi perhatian serius pemerintah. Ini tergambar dari arah kebijakan belanja pemerintah pusat tahun 2011 yang disetujui dalam rapat paripurna DPR RI yang berlangsung Kamis (17/6). Ketua Badan Anggaran Harry Azhar Aziz menyampiakan arah kebijakan belanja negara tersebut meliputi belanja pemerintah pusat difokuskan pada perbaikan kesejahteraan aparatur negara dan pensiunan, pemantapan pelaksanaan reformasi birokrasi, subsidi, BOS, Jamkesmas, dan PNPM mandiri. Dihubungi terpisah Wakil Ketua Banggar Olly Dondokambey mengatakan, kenaikan gaji ini hanya berlaku untuk PNS/TNI/Polri dan tidak berlaku bagi pegawai BUMN/BUMD. Dengan perbaikan kesejahteraan yang berkelanjutan, diharapkan kesenjangan antara aparatur negara dan pegawai BUMN/BUMD bisa diminimalisir.
Menurut Harry Azhar Aziz, perbaikan kesejahteraan aparatur negara dan pensiunan dilakukan pemerintah melalui kenaikan gaji pokok PNS/TNI/Polri dan pensiun pokok sebesar 10 persen. Di samping pemberian gaji ke-13 bagi PNS/TNI/Polri, pensiun pokok ke-13 bagi pensiunan, dan penyediaan anggaran remunerasi untuk kementerian/lembaga.
"Banggar meminta agar anggaran belanja pusat ini diprioritaskan untuk perbaikan aparatur negara dan pensiunan," tegas Harry.
Baca Juga:
JAKARTA- Kenaikan gaji PNS, TNI/Polri dan pensiunan menjadi perhatian serius pemerintah. Ini tergambar dari arah kebijakan belanja pemerintah pusat
BERITA TERKAIT
- Reduksi Emisi Capai 1,2 juta Ton C02, Pertamina Sebut Lampui Target Dekarbonisasi
- Digitalisasi Keuangan dan QRIS Permudah Pencatatan Transaksi Perdagangan
- GENIX 2, Solusi Relaksasi Modern di Tengah Gaya Hidup Aktif
- Dukung Inklusi, Pertamina Kembangkan UMKM Perempuan Lewat Program PFpreneur
- Pembangkit Minihidro HGI Berkontribusi untuk Lingkungan dan Tingkatkan Ekonomi Lokal
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 2 November 2024, Turun!