Belasan ABK KM Samena 02 yang Terapung-apung di Laut Akhirnya Selamat
Selanjutnya pada pukul 10.55 WIT tim SAR Gabungan tiba di tempat kejadian perkara dan Langsung melakukan evakuasi penyelamatan kepada para ABK yang sementara berenang dan terapung di atas laut, dan semuanya ditemukan dala keadaab selamat.
"Selain nahkoda, 11 ABK yang selamat adalah Marten Soisa (KKM) 50 tahun, Agustinus Sahetapi (Abk) berusia 49 tahun, Sadrak Joseph (63), Melvin Joseph (19), Refelino Walalayo (38), Poli Dereks (50), Anis Dereks (46), Benjamin Kumbangsila (39), Toni Mayaut (62), Isak Joris (66), dan Yance Ayomi (51)," jelas Pinge.
Hasil interogasi kepada Nahkoda KM. SAMENA 02 bahwa pada hari Jumat (22/5) pukul 08.00 WIT, kapal bertolak dari pelabuhan Bara, dan tiba di Desa Waplau pada pukul 15.00 WIT untuk berlabuh.
Lalu hari ini, Sabtu (23/5) pukul 02.30 WIT, kapal bertolak dari Desa Waplau tujuan Pelavuhan Tulehu, Kecamatan Salahutu (Puau Ambon), Kabupaten Maluku Tengah pukul 06.30 WIT.
Namun kapal tersebut dihantam ombak dan kapal mengalami kebocoran, mesin alkon tidak mampu mengeluarkan air sehingga pukul 08.00 Wit kapal karam di antara perairan Pulau Buru dan Perairan Pulau Manipa.
"Selanjutnya Tim SAR melakukan evakuasi ke KP. XVI-3001 Tanjung Allang kemudian membawa korban selamat menuju pelabuhan kecil Namlea (Pos Sandar Polairud Namlea) pukul 12:43 WIT," jelas Pinge.
BACA JUGA: Tim Gabungan Curiga dengan Truk yang Dimodifikasi, Lantas Diperiksa, Isinya Mengejutkan
Dia menambahkan, nahkoda beserta 11 ABK ini telah diserakan ke orang tua pemilik kapal atas nama Risat Kastanya di Namlea dan semuanya dalam keadaan selamat tanpa memerlukan penanganan medis.(antara/jpnn)
Belasan anak buah kapal (ABK) KM Samena 02 akhirnya ditemukan regu penyelamat dalam kondisi terapung-apung di antara Perairan Pulau Buru dan Pulau Manipa, Maluku, Sabtu (23/5).
Redaktur & Reporter : Budi
- Nelayan yang Tenggelam di Muara Cikaso Belum Ditemukan
- Kapal Tenggelam di Perairan Karimunjawa, 11 ABK Dievakuasi Tim SAR
- Dari Perut Hiu Ditemukan Potongan Tubuh Manusia
- Warga Temukan Bahan Peledak Jenis Mortir 60 Komando di Lokasi Proyek
- Terdakwa Pemerkosa Anak Kandung Divonis 20 Tahun Penjara, Istrinya Histeris Tak Terima
- Kapal Pancung Tenggelam di Perairan Belakangpadang Batam, 1 Orang Meninggal Dunia