Belasan Kali Beraksi, Dian Sampek Kena Batunya Juga, Anda Mungkin Salah Satu Korbannya
jpnn.com, DELI SERDANG - Dian Sampek, 27, warga Kabupaten Deli Serdang, Sumut, akhirnya ditangkap polisi setelah belasan kali mencuri sepeda motor di sejumlah lokasi.
"Pelaku mengaku sudah 13 kali mencuri motor. Aksi terakhir di Desa Tumpatan, Kecamatan Beringin. Bersangkutan ditangkap di rumahnya," ujar Kasatrekrim Polresta Deli Serdang Kompol I Kadek Heri Cahyadi SH MH SIK, Sabtu (25/6).
Kadek menerangkan, pelaku mengincar sepeda motor para korban yang tengah terparkir di teras rumah. Lalu memotong gembok pagar dengan gunting besi. Kemudian membawa kabur kendaraan.
"Di wilayah hukum Polresta Deli Serdang pelaku beraksi tiga kali. Wilkum Polres Binjai tujuh lokasi," terang mantan Kasatrekrim Polres Belawan.
Selanjutnya, lanjut Kadek menjelaskan pelaku beraksi di wilayah hukum Polres Sergai, Polsek Medan Barat dan Polsek Percut Seituan.
Baca Juga: Uang Bintara Polri Hilang Dicuri, Pelaku Ternyata
"Pelaku dijerat pasal 363 Subsider 362 KUHPidana dengan ancaman tujuh tahun penjara," pungkas lulusan Akademi Kepolisian Tahun 2008.(antara/jpnn)
Dian Sampek, 27, warga Kabupaten Deli Serdang, Sumut, akhirnya ditangkap polisi setelah belasan kali mencuri sepeda motor di sejumlah lokasi.
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- Kasus Ustaz Dianiaya Gegara Ceramah soal Korupsi, Sahroni: Mencurigakan!
- Kasus Korupsi Dana BOS, Mantan Kepala SMK Pembaharuan Porsea Divonis 4 Tahun Penjara
- Maling Motor Ini Incar Kendaraan Milik Pelaku Tawuran, Modus Sebagai Polisi
- 2 Hari Hilang, Siswi di Deli Serdang Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan Karung
- Siap ke MK, PDIP Kumpulkan Data dari Sumut, Jateng sampai Jatim
- Motif Orang Dewasa Tusuk 3 Bocah di Sumut, Sadis, 2 Korban Tewas