Beli 3 Pemain, Liga Tiongkok Habiskan Rp 1,7 Triliun
jpnn.com - BEIJING – Liga Tiongkok patut mendapat sorotan. Pasalnya, beberapa klub rela menghabiskan uang dalam jumlah besar untuk mendatangkan pemain bintang. Yang paling baru ialah Alex Teixeira.
Gelandang asal Brasil tersebut direkrut Jiangsu Suning dengan harga 38,4 juta Poundsterling atau setara Rp 729 miliar (Poundsterling = Rp 19.000). Teixeira menambah banyak daftar pemain bintang yang rela bermain di Tiongkok.
Sebelumnya, mantan gelandang Chelsea Ramires sudah didatangkan Suning dengan harga 25 juta Poundsterling. Selain itu, ada juga Jackson Martinez yang diboyong Guangzhou Evergrande dari Atletico Madrid dengan harga 31 juta Pundsterling.
Laman BBC menulis, Suning dan Evergrande mengeluarkan uang sebesar 94 juta Poundsterling atau setara Rp 1,7 triliun demi mendatangkan tiga pemain itu. (jos/jpnn)
BEIJING – Liga Tiongkok patut mendapat sorotan. Pasalnya, beberapa klub rela menghabiskan uang dalam jumlah besar untuk mendatangkan pemain
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Jumpa Korea, Timnas Basket Indonesia Mencoba Lebih Disiplin
- Mediol Gemilang, Petrokimia Gresik Pupus Harapan TNI AU ke Final Livoli Divisi Utama
- Tanpa Kekuatan Terbaik, TNI AL Bikin Kejutan Masuk Final Livoli Divisi Utama 2024
- Mengintip Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Seberapa Dekat?
- Diikuti 20 Tim, Babak Grand Finale Meet the World SKF Siap Digelar di Jakarta
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut