Belitung tak Punya Angkutan Umum, Ini Alasan Pak Bupati

jpnn.com - BELITUNG - Angkutan umum menjadi barang langka di Belitung. Pasalnya, tak ada angkutan umum di daerah yang moncer berkat film Laskar Pelangi tersebut. Hal itu tak ditampik Bupati Belitung, Sahani Saleh.
"Angkutan umum memang tidak ada. Masyarakat sudah memiliki motor dan mobil," ujar Sahani saat menjadi pembicara di acara Lokakarya Kemenhub di Belitung, Jumat (22/5).
Dia mengakui, bukan perkara mudah mengembangkan angkutan umum di negeri Laskar Pelangi ini. Pasalnya, perusahaan atau pemerintah penyedia angkutan bakal mengalami kerugian karena tidak ada penumpang.
"Masyarakat tidak ada (yang naik angkutan umum-red), sehingga kalau di sini susah pengadaan angkutan umum," beber Sahani.
Meski demikian, dalam waktu dekat pihaknya bakal melakukan pengadaan bus sekolah. Upaya tersebut dilakukan untuk meminimalisir kecelakaan sepeda motor yang kerap dibawa para siswa.
Selain itu, angkutan umum ini nantinya juga akan menjadi kendaraan bagi wisatawan yang berkunjung ke Belitung. "Persoalan kami itu anak sekolah dan tamu wisatawan. Kebanyakan mobil-mobil di sini rental semua. Ke depan kami berharap pengusaha dan investor ada yang tertarik untuk transportasi darat," harap Sahani. (chi/jpnn)
BELITUNG - Angkutan umum menjadi barang langka di Belitung. Pasalnya, tak ada angkutan umum di daerah yang moncer berkat film Laskar Pelangi tersebut.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BMKG Imbau Waspadai Potensi Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Gubernur Jateng Mengklaim Tanggul Sungai Tuntang Sudah Tertutup Rapat
- CASN Palembang Ancam Demo Bila Menpan-RB Tak Kaji Ulang Penundaan Pengangkatan CPNS-PPPK
- Siaga Banjir dan Longsor, BPBD Sumsel Siapkan 100 Personel
- Kereta Api Indonesia Tutup 10 Perlintasan Sebidang
- Ternyata Ini 2 Begal yang Beraksi di Setiabudi Bandung