Belum Ada Objek Menarik dari Pencarian MH370
jpnn.com - UPAYA pencarian pesawat Malaysia Airlines (MH370) di Samudera Hindia menggunakan kapal selam mini tak berawak Bluefin-21 belum membuahkan hasil. Setelah menyelam enam jam pada Senin (14/4) lalu, kapal selam berwarna kuning itu tak mendeksi apapun yang diduga pesawat MH370.
Ya, Bluefin-21 mampu menyelam hingga kedalaman 30 meter di bawah permukaan laut. Namun, teknologi sonarnya bisa mencapai 4.500 meter. Data-data yang diambil selama enam jam itu kini sedang dianalisa.
"Dari hasil analisa (sementara) tidak ada objek yang menarik," kata pernyataan resmi AS seperi dilansir AFP.
Meski begitu, Bluefin-21 akan tetap diterjunkan untuk mencari objek MH370. Diperkirakan, Bluefin-21 akan terus bekerja hingga dua bulan mendatang.
Kapal canggih buatan AS itu akan mencari hingga ke seluruh area yang diduga sebagai lokasi MH370 jatuh. "Kapal selam ini masih bagus untuk bekerja,” menurut keterangan resmi Joint Agency Coordination Centre (JACC) Australia. (mas)
UPAYA pencarian pesawat Malaysia Airlines (MH370) di Samudera Hindia menggunakan kapal selam mini tak berawak Bluefin-21 belum membuahkan hasil.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29