Belum Ada PSK 'Koleksi' RA Datangi Polres Metro Jaksel untuk Diperiksa

jpnn.com - JAKARTA - Polres Metro Jakarta Selatan hari ini (14/5) menjadwalkan pemeriksaan atas sejumlah saksi kasus prostitusi kelas atas dengan tersangka Robby Ababas alias Obbie. Namun, hingga pukul 12.00 ini belum satu pun aksi yang muncul di Polres Metro Jaksel.
Suasana di Markas Polrestro Jaksel masih terlihat lengang. Sejumlah wartawan masih terlihat di lobby utama Mapolrestro Jaksel menanti kepastian soal datang atau tidaknya saksi yang dipanggil .
Saksi yang dijadwalkan menjalani pemeriksaan hari ini adalah nama-nama beken dari kalangan selebritis yang diduga memanfaatkan jasa RA selaku muncikari. Dari catatan polisi, RA punya koleksi hingga 200 pekerja seks komersial (PSK) kelas atas termasuk yang berlatar belakang aktris.
Namun sejauh ini, belum ada penjelasan resmi dari polisi apakah para saksi yang dijadwalkan menjalani pemeriksaan akan hadir atau tidak. Sebelumnya, Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polrestro Jaksel Ajun Komisaris Besar Audie Latuheru pada Senin (11/5) lalu mengaku telah melayangkan surat panggilan untuk pemeriksaan hari ini.
“Kita baru layangkan panggilan hari ini. Berarti baru kita periksa hari Kamis nanti," ujar Audie menjawab JPNN, Senin (11/5) lalu.(boy/jpnn)
JAKARTA - Polres Metro Jakarta Selatan hari ini (14/5) menjadwalkan pemeriksaan atas sejumlah saksi kasus prostitusi kelas atas dengan tersangka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Luncurkan Matapedia, JEC Hadirkan Ensiklopedia Digital Kesehatan Mata Pertama di Indonesia
- Gus Imin Berhalalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju di Sukorejo
- Honorer TMS Seleksi Administrasi PPPK Bakal Diberhentikan? Kepala BKN Beri Penjelasan
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Diskusi 70 Tahun KAA, BPIP: Dasasila Bandung jadi Warisan Indonesia di Politik Dunia
- Gelar Webinar Peringati Hari Kartini, Perak Indonesia Dorong Ketahanan Perempuan di Era Digital