Belum Ada yang Usulkan NIP

Belum Ada yang Usulkan NIP
Kepala Biro Humas dan Protokol BKN Tumpak Hutabarat. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - MOLOR terus. Semula, usulan pemberkasan untuk pembuatan Nomor Induk Pegawai (NIP bagi honorer kategori dua (K2) yang lulus CPNS, harus sudah disampaikan ke  Badan Kepegawaian Negara (BKN) akhir Maret.

Lantas, dilonggarkan lagi hingga akhir April. Hingga akhir April ini belum juga ada instansi pusat atau pun daerah yang mengajukan usul pemberkasan. Akhirnya, tenggat waktu pengusulan diperpanjang lagi hingga akhir Mei.

BKN sendiri tak yakin, hingga batas waktu yang ditentukan, usulan pemberkasan bakal kelar.

Apa yang akan dilakukan BKN selanjutnya? Dan apa konsekuensi bagi instansi yang lewat tenggat belum juga mengusulkan pemberkasan? Berikut petikan wawancara wartawan JPNN Mesya Muhammad dengan Kepala Biro Humas dan Protokol BKN Tumpak Hutabarat di Jakarta, Senin (28/4).

Kapan batas waktu yang diberikan BKN untuk usulan pemberkasan NIP honorer K2?

Harusnya akhir April ini. Namun daerah-daerah meminta untuk diundur hingga Mei. Kepala BKN sudah menetapkan akhir Mei paling lambat.

Yakin akhir Mei itu semua usulan pemberkasan NIP sudah masuk?

Saya sih pesimistis, pasti molor lagi. Mengingat banyak kepala daerah yang takut menandatangani surat pernyataan tanggung jawab mutlak (SPTJM). Tapi kita lihat nanti Mei mendatang, mudah-mudahan sudah ada yang mengajukan.

MOLOR terus. Semula, usulan pemberkasan untuk pembuatan Nomor Induk Pegawai (NIP bagi honorer kategori dua (K2) yang lulus CPNS, harus sudah disampaikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News