Belum Bisa Tinggalkan Hanura
Sabtu, 06 Februari 2010 – 00:42 WIB

Foto : Boy Slamet/JAWA POS
SURABAYA – Mulai Jumat (5/2) sore hingga besok, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) menggelar Musyawarah Nasional (Munas) I di Surabaya. Meski pemilihan Ketua Umum menjadi salah satu agenda Munas, namun sudah dipastikan Wiranto bakal memimpin Hanura Lagi. “Harus ada regenerasi. Saya tak ingin seumur hidup di partai. Hanya saja ibarat daun, Hanura memang masih muda yang harus kita jaga dengan baik karena kalau ada gangguan internal atau eksternal, pasti partai tidak kuat,” tandasnya.
Dalam jumpa pers sebelum pembukaan Munas yang digelar di Hotel Shangri-La, Surabaya, Wiranto menyatakan bahwa dirinya masih dibutuhkan Hanura. “Kehadiran saya masih menjadi factor perekat agar partai ini bisa fokus dengan masalah internal. Tidak ada alasan bagi saya menolak untuk memimpin partai ini satu periode lagi,” ujar Wiranto kepada wartawan di media center Munas Hanura.
Meski demikian mantan Panglima ABRI itu juga menegaskan bahwa dirinya tak mau selamanya bercokol sebagai ketua umum partai. Wiranto yang dalam kesempatan itu didampingi ketua Organizing Committee (OC) Munas, Nurdin Tambpubolon, menegaskan bahwa harus ada regenerasi dalam sebuah partai.
Baca Juga:
SURABAYA – Mulai Jumat (5/2) sore hingga besok, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) menggelar Musyawarah Nasional (Munas) I di Surabaya. Meski
BERITA TERKAIT
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi