Belum Deklarasi, PKB Sudah Gerilya Untuk Ahok-Djarot
jpnn.com, JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) belum mendeklarasikan dukungan kepada calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat pada Pilkada DKI putaran kedua.
Namun, Raja Juli Antoni selaku juru bicara tim pemenangan Ahok-Djarot mengatakan, PKB sudah bergerak untuk memenangkan Ahok-Djarot.
"Oh iya, ada beberapa pelatihan saya lihat foto-fotonya, teman-teman PKB sudah bergerak untuk kemenangan Ahok-Djarot," kata Toni saat dihubungi JPNN.com, Selasa (28/3).
Kendati demikian, Toni mengaku, kubu Ahok-Djarot tidak bisa memaksa PKB untuk mendeklarasikan dukungan kepada pasangan petahana itu.
Pasalnya, setiap partai memiliki pertimbangan masing-masing.
"Kok enggak deklarasi sih? Katanya dukung Ahok. Kok enggak seperti partai-partai lain? Serius enggak nih dukung?' Kami enggak bisa memaksakan deklarasi," ucap Toni. (gil/jpnn)
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) belum mendeklarasikan dukungan kepada calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- Sukarelawan PMJ Ajak Warga Jakarta Tak Pilih Pemimpin yang Melukai Hati Umat
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat
- Pemuda Pancasila Dukung RIDO di Pilkada DKI Karena Diyakini Mumpuni
- Gandeng Klub Sepak Bola Jurnalis, KPU DKI Ajak Masyarakat Berkontribusi di Pilkada
- Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono Bakal Dihadiri 20 Ribu Orang, Dimeriahkan Dewa 19
- Di Debat Kedua, RK-Suswono Janjikan Sekolah Negeri dan Swasta Gratis di Jakarta