Belum Diberi Nama, Bayi Berusia 1 Hari Positif Covid-19

jpnn.com, RIAU - Bayi berusia satu hari di Provinsi Riau terkonfirmasi positif Covid-19, Selasa (16/3).
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan bayi tersebut baru berusia satu hari dan belum diberi nama.
Ibu dari bayi tersebut yang berinisial K, juga dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.
"Bayi nyonya K, umur satu hari, berjenis kelamin laki-laki, merupakan warga Kabupaten Indragiri Hilir," kata Mimi.
Ia mengatakan nyonya K, berusia 31 tahun, bersama bayinya dinyatakan positif COVID-19 berdasarkan hasil pemeriksaan swab PCR di Kabupaten Indragiri Hilir pada 15 Maret 2021.
Secara keseluruhan, Riau mengalami penambahan 117 kasus baru terkonfirmasi COVID-19 pada Selasa.
Menurut Mimi, jumlah penambahan kasus baru pada Selasa lebih tinggi dari pasien yang sembuh COVID-19, yang berjumlah 52 pasien.
Pada saat yang sama juga terjadi penambahan tiga pasien yang meninggal dunia akibat virus mematikan tersebut.
Bayi berusia satu hari di Riau terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan swab PCR.
- Geram Perusahaan Tahan Ijazah Mantan Karyawan, Wamenaker: Mau Bekingnya Siapa, Tabrak!
- Sakit Hati Sering Disindir, Suami di Inhu Nekat Tikam Sang Istri
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- Video Napi Dugem di Sel Bikin Heboh, Kanwil Ditjenpas Riau Angkat Bicara