Belum Divonis, Masa Penahanan Susno Sudah Habis
Kamis, 17 Februari 2011 – 16:56 WIB

Belum Divonis, Masa Penahanan Susno Sudah Habis
JAKARTA - Mantan Kabareskrim Polri, Komjen (pol) Susno Duadji dipastikan akan menghirup udara bebas pada Jumat (18/2) dini hari. Sebab, majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan yang membawahi penahanan Susno akan mengeluarkan mantan petinggi Polri itu dari tahanannya di Rumah Tahanan Brigade Mobil, Kelapa Dua Depok Jawa Barat, karena berakhirnya masa penahanan.
Humas PN Jaksel, Ida Bagus Swiyantra, menyatakan bahwa sebelumnya perpanjangan kedua atas masa penahanan Susno sudah diperpanjang selama 30 hari. "Perpanjanagan kedua sampai tanggal 17 Febuari berarti hari ini ya, kalau hari ini memang nanti sudah habis, dia (Susno) dikeluarkan demi hukum," ujar Humas PN Jaksel Ida Bagus Swiyantra kepada wartawan di PN Jaksel, Kamis (17/2) siang.
Baca Juga:
Mengutip pasal 29 ayat 6 Kitab Undang Undang Hukum Acara (KUHAP), Bagus mengatakan, jika dalam proses hukum masa penahanan terhadap seorang terdakwa telah habis maka terdakwa harus dikeluarkan dari tahanan meski perkara yang membelenggunya belum diputus. "Yang namanya dikeluarkan demi hukum tidak ada penetapan, ya dari pihak rutan sendiri yang akan mengeluarkan," tambahnya.
Seperti diberitakan sebelumnya Susno saat ini tengah menjalani persidangan dalam perkara suap kasus PT Salamah Arwana Lestari (SAL) dan dugaan korupsi dana pengamanan pilkada Jawa Barat 2008. Pekan depan, Susno yang sebelumnya dituntut hukuman tujuh tahun penjara, akan membacaan nota pembelaan (pledoi) di persidangan.(zul/jpnn)
JAKARTA - Mantan Kabareskrim Polri, Komjen (pol) Susno Duadji dipastikan akan menghirup udara bebas pada Jumat (18/2) dini hari. Sebab, majelis
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia