Belum Kapok, Bang Sandi Kembali Tantang Menteri Susi

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno kembali menantang Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti untuk berkompetisi dalam pelaksanaan Tidung Aquathlon 2018, yang berlangsung pada Sabtu (5/5) sampai Minggu (6/5).
Perlombaan itu merupakan rangkaian kegiatan Pemprov DKI Jakarta memperingati HUT Ke-491 Kota Jakarta.
"Bu Susi sudah konfirmasi. Beliau hari ini sudah berangkat dan menginap di sana," kata Sandi di Balai Kota DKI, Jumat (4/5).
Sandi belakangan ini sudah berlatih untuk menghadapi Susi di acara tersebut. Bahkan, pagi ini Sandi sudah berlari sebagai persiapan menghadapi Susi.
"Otot dipersiapkan, pernapasan dan sudah minum jamu juga. Mudah-mudahan nanti malam tidur cukup karena besok acaranya pagi," jelas Sandi.
Dalam perlombaan ini, Sandi mengaku akan berenang di Pulau Tidung. Sendangkan, Susi akan melakukan paddleboarding.
Setelah itu, lomba dilanjutkan di jalur darat. Sandi akan berlari, sedangkan Susi menggunakan sepeda listrik.
"Kita lihat kali ini, bisa tidak kami lebih bersaing," pungkas Sandi.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno kembali menantang Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti untuk adu ketahanan fisik
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- ISACA Indonesia Lantik Pengurus Baru 2025-2027 di Annual General Meeting 2025
- Sandiaga Uno: Istikamah Jadi Kunci OK OCE Memperluas Bisnis dan Lapangan Kerja
- Sandiaga Uno: SI IKLAS jadi Awal Kebangkitan Ekonomi
- Sandiaga Uno Dorong Bali menjadi Pusat Wisata Medis
- Sandiaga Uno Apresiasi Program UMKM Start Up di Bogor