Belum Lama Dilantik Ribuan Guru PPPK Langsung Action, Bogor Fest 2023 Heboh

jpnn.com, JAKARTA - Belum lama dilantik menjadi aparatur sipil negara (ASN) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), ribuan guru langsung action.
Ini terlihat saat penyelenggaraan Bogor Fest 2023 yang dilaksanakan pada 24-27 Agustus.
Sekjen Forum PPPK Kabupaten Bogor Deni Sukmajaya mengatakan meskipun undangan dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) mendadak, tetapi guru-guru PPPK merespons cepat.
"Teman-teman guru PPPK sangat antusias menyemarakkan Bogor Fest 2023," kata Deni kepada JPNN.com, Jumat (25/8).
Tercatat 1.000 lebih guru PPPK hadir dalam Bogor Fest 2023 yang dihadiri gubernur Jabar, bupati Bogor, ketua DPRD dan jajaran Komisi IV K.H. Dadeng Wahyudi, dan Forkopimda.
Keterlibatan ribuan guru PPPK ini sebagai bentuk terima kasih kepada Pemkab Bogor yang sudah mengangkat 2.981 guru honorer menjadi ASN PPPK.
"Kami F-PPPK Kabupaten Bogor sangat mendukung program Bogor Fest. Selain ini merupakan program pemda, juga menjadi ajang silaturahmi kami guru PPPK se-kabupaten Bogor untuk berkumpul dan bertemu," tutur Deni.
Keseruan makin meriah dengan dimenangkannya sebuah sepeda oleh guru dari Kecamatan Pamijahan yang tergabung dengan F-PPPK Kabupaten Bogor
Belum lama dilantik ribuan guru PPPK langsung action, Bogor Fest 2023 berlangsung semarak
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2, Kepala BKN Beri 3 Solusi
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun