Belum Lepas dari Kutukan, Ginting Kena Tikung Viktor Axelsen
jpnn.com, KUALA LUMPUR - Anthony Sinisuka Ginting belum bisa lepas dari 'kutukan' ketika bertemu Viktor Axelsen (Denmark).
Ginting takluk lewat pertarungan rubber game 21-18, 17-21, 12-21 pada perempat final Malaysia Open 2022 yang berlangsung di Axiata Arena, Jumat (1/7/2022).
Jalannya Pertandingan
Ginting memulai gim pertama dengan cukup percaya diri. Pemain asal Cimahi itu mampu unggul 5-2 dalam tempo yang relatif singkat. Namun, Axelsen balik menyerang dan berbalik memimpin 10-6.
Perlahan dan pasti, Ginting mendapat empat poin beruntun untuk mendekati perolehan poin Axelsen menjadi 9-10.
Namun, smes keras Axelsen membuat interval pertama ditutup keunggulan wakil Denmark dengan skor 11-9.
Selepas rehat, Ginting mampu merebut empat angka beruntun untuk memimpin 13-11. Namun, Axelsen lagi-lagi menunjukkan kelasnya untuk kembali unggul 14-13.
Setelah itu, kedua pemain terlibat kejar-mengejar poin. Pukulan drop shot menyilang menjadi senjata andalan Ginting yang membuat Axelsen harus jatuh bangun. Wakil Indonesia akhirnya menutup gim pertama dengan kemenangan 21-18.
Axelsen tampil lebih eksplosif di gim kedua. Unggulan pertama Malaysia Open 2022 itu mampu unggul 4-0 dalam tempo yang relatif singkat. Dalam keadaan tertekan, Ginting justru kerap melakukan kesalahan sendiri yang berbuah poin bagi lawan.
Anthony Sinisuka Ginting seakan belum bisa lepas dari kutukan ketika bertemu Viktor Axelsen (Denmark).
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Ginting Kalah di Babak Pertama Arctic Open 2024, Payah!
- China Open 2024: Sejumlah Unggulan Berguguran, Ginting Merasa di Atas Angin?
- China Open 2024: Top, 2 Wakil Indonesia Pukul Jagoan Tuan Rumah
- China Open 2024: Dua Peringkat 1 Dunia Tumbang di Tangan Pemain Indonesia
- China Open 2024: Ginting Dibayangi Rekor Inferior di Hadapan Shi Yu Qi