Belum Pastikan Pembangunan Jembatan Malaka
Minggu, 19 Desember 2010 – 17:52 WIB

Belum Pastikan Pembangunan Jembatan Malaka
Sementara itu, dalam paparannya bersama Forkem di kantor Gubernur Riau Pekanbaru, Gubernur Riau HM Rusli Zainal mengatakan bahwa pembangunan jembatan Selat Malaka memang sebuah mimpi besar Pemprov Riau. Mimpi ini berangkat dari rasa prihatin masih jauh tertinggalnya daerah-daerah di Indonesia bila dibandingkan dengan kota-kota di negeri tetangga.
‘’Jarak beberapa daerah kita dengan kota negeri tetangga itu tidak begitu jauh. Kalau naik kapal di Indragiri Hilir, bila memandang ke arah Johor atau Malaka, begitu banyak lampu bersinar. Tapi kalau memandang ke arah daerah pinggir pantai kita, nyaris kelam,’’ kata Rusli.
Bila suatu hari nanti jembatan Selat Malaka yang direncanakan akan menghubungkan Indonesia dan Malaysia tersebut menjadi kenyataan, maka diharapkan bisa membawa pembangunan yang positif bagi masyarakat Riau dan Indonesia pada umumnya.
‘’Tapi kita menyadari, bahwa yang harus diprioritaskan itu adalah konektifitas nasional dalam negeri. Kita juga akan sangat mendukungnya. Namun kajian perihal jembatan selat Malaka ini tetap kita tindaklanjuti dan seriusi. Meskipun hanya sebuah embrio mimpi besar yang nekat,’’ kata Rusli.(afz/jpnn)
DUMAI--Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, rencana pembangunan jembatan Selat Malaka memang bukan suatu mimpi. Dikatakan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi