Belum Pensiun, Nama Kapolda Sudah Didukung untuk Pilgub
jpnn.com - SURABAYA— DPD Partai Golkar Jatim sudah menyiapkan calon Gubernur Jatim pada pilkada 2017. Salah satu yang mencuat adalah nama Kapolda Jatim, Irjen Anton Setiadji yang akan pensiun pada 2017 nanti.
Nyono Suharli, Ketua DPD Golkar Jatim mengatakan pada Agustus nanti partainya akan melakukan survei untuk mengetahui nama yang tepat yang akan diusung di Pilgub Jatim 2018.
"Sejumlah nama yang akan disurvei tidak hanya dari kader internal partai. Partai juga memasukkan nama Kapolda Jatim Irjen Pol Anton Setiadji, karena dinilai layak maju Pilgub Jatim," ungkap politikus yang menjabat sebagai Bupati Jombang ini.
Nama lain yang menurutnya juga layak adalah Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa. Namun, nama-nama itu bisa berubah berdasarkan survei nantinya.
Sementara itu, Adies Kadir, Wakil Ketua DPP Partai Golkar, menambahkan dari sejumlah nama yang akan disurvei Partai Golkar, yang paling menonjol adalah Ketua DPD Partai Golkar Nyono Suharli dan Kapolda Jatim, Irjen Pol Anton Setiadji. (end/flo/jpnn)
SURABAYA— DPD Partai Golkar Jatim sudah menyiapkan calon Gubernur Jatim pada pilkada 2017. Salah satu yang mencuat adalah nama Kapolda Jatim,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang