Belum Sempat Hitung Kerugian

Belum Sempat Hitung Kerugian
Sejumlah petugas pemadam kebakaran berusaha menjinakkan api yang membakar Gedung Utama Sekretariat Negara, di Jakarta, Kamis (21/3). Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut. Foto : Ade Sinuhaji / JPNN
JAKARTA--Pihak Sekretariat Negara (Setneg) belum dapat memastikan kerugian yang diderita akibat kebakaran yang terjadi di lantai III gedung itu, Kamis petang (21/3).

Menurut Menurut Sekretaris Menteri Sekretaris Negara (Sesmensesneg) Lambok V. Nahattands, pihaknya tidak ingin menyimpulkan lebih dulu sebelum hasil penyelidikan selesai dilakukan pihak kepolisian.

"Kita saja baru mengalami musibah, dan tidak tahu sejauh mana besarnya itu. Kalu saya diminta mengira-ngira sekarang tidak bisa. Kita konsen dulu mengamankannya, nanti masalah kerugian akan dihitung. Namanya saya ngarang kalau jawab sekarang," ujar Lambok dalam jumpa pers.

Lambok juga belum dapat memastikan tempat kerja sementara untuk pegawai Setneg, selama lokasi kejadian itu diteliti oleh Puslabfor Mabes Polri.

JAKARTA--Pihak Sekretariat Negara (Setneg) belum dapat memastikan kerugian yang diderita akibat kebakaran yang terjadi di lantai III gedung itu,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News