Belum Simpulkan Motif, Kapolres Pastikan Wz adalah Pembunuh Nia

jpnn.com - LUBUKBAJA - Setelah meringkus beberapa jam setelah mendapatkan bukti kuat, ditambah bukti-bukti pendukung, Kapolresta Barelang, Kombes Asep Safrudin akhirnya memastikan bahwa Wz adalah pelaku pembunuhan terhadap Dian Milenia Trisna Afiefa.
Siswi berusia 16 tahun itu, ungkap Asep, menjadi korban pembunuhan dan pencabulan. Pelaku diamankan saat hendak berangkat kerja menuju wilayah Sekupang.
"Termasuk istrinya juga kita amankan untuk kita mintai keterangan," kata Asep.
Namun, Asep belum bisa menyimpulkan motif pembunuhan yang dilakukan pria berusia 26 tahun tersebut. Termasuk, dugaan pelaku pembunuhan terhadap dua korban wanita muda lainnya.
"Kita terlalu dini membicarakan motif. Karena baru beberapa jam ditangkap," kata Asep.
Asep menambahkan penangkapan Wz berdasarkan keterangan saksi dan beberapa bukti. Barang bukti tersebut sesuai dengan hasil pemeriksaan tim DVI dan tim Labfor Mabes Polri.
Informasi yang didapatkan, tim DVI telah mensinkronkan rambut kemaluan tersangka yang ditemukan di organ vital Nia.
"Sejauh ini tersangka telah melakukan pembunuhan dan pencabulan terhadap Nia," tegasnya. (opi/ray)
LUBUKBAJA - Setelah meringkus beberapa jam setelah mendapatkan bukti kuat, ditambah bukti-bukti pendukung, Kapolresta Barelang, Kombes Asep Safrudin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Aksi Oknum Lurah Mencuri HP Warga Terekam CCTV, Alamak
- Abu Rizal Dihajar, Videonya Viral
- Polisi Gerebek Indekos di Koja Jakarta Utara, Ini Hasilnya
- Kapolres Banyuasin Minta Warga Aktif Berantas Judi Online
- Duit Habis Dipakai Judol, Pria di Bandung Pura-Pura Jadi Korban Begal, Bikin Gaduh
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka