BEM ULM: Pemerataan Infrastruktur Jokowi Meningkatkan Kualitas SDM

jpnn.com, BANJARMASIN - Pemerataan pembangunan di era Pemerintahan Jokowi dinilai membawa banyak manfaat.
Khusus untuk kaum muda, kehadiran infrastruktur di daerah-daerah berdampak pada peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) yang semakin berkualitas.
Pernyataan tersebut disampaikan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Muhammad Ardhi Faddakiri dalam seminar bertajuk 'Infrastruktur Merata Wujud Keadilan Sosial: Menakar Peran Pemuda dalam Pembangunan'.
Menurutnya, generasi muda merasakan buah paling manis dari manfaat infrastruktur yang dihadirkan oleh Jokowi.
“Pembangunan infrastruktur yang menjadi sarana pembangunan SDM ini juga dihrapkan mampu meningkatkan kualitas bangsa Indonesia,” tutur Ardhi.
Bagi Ardhi, infrastruktur merata juga merupakan bentuk keadilan sosial bagi seluruh masyarakat Indonesia yang berhasil diwujudkan oleh Jokowi. Sekaligus, mengikis ketimpangan infrastruktur antar daerah.
“Pemerataan pembangunan tentunya menjadi angin segar untuk warga Indonesia, terutama yang mendambakan keadilan sosial khususnya pada pembangunan infrastruktur di setiap wilayahnya masing-masing,” ucapnya.
Manfaat lain dari pemerataan infrastruktur di era Jokowi adalah mampu membuka akses-akses antar daerah.
Generasi muda dinilai merasakan buah paling manis dari manfaat infrastruktur yang dihadirkan oleh Jokowi.
- Gubernur Gorontalo Pastikan Kelanjutan Pembangunan Waduk yang Dulu Ditinjau Jokowi
- Hak Buruh Sritex Terabaikan, Arief Poyuono Ingatkan Prabowo Jangan Seperti Jokowi
- Berfoto Bersama Prabowo, Jokowi, dan SBY, Puan: Silaturahmi Presiden dengan Ketua Lembaga
- Herman Deru-Cik Ujang Kompak Ikuti Parade Senja yang Dihadiri Prabowo, Jokowi dan SBY
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh
- Prabowo Tegur Seskab Teddy Gegara Tak Undang Jokowi Saat Peluncuran Bank Emas