Benar-benar Final Ideal
Voli Kapolri Cup
Minggu, 20 Juni 2010 – 10:38 WIB

KE FINAL - Tim voli putra Jatim melakukan selebrasi usai unggul atas tim putra Bali, di semi final turnamen bola voli Piala Kapolri 2010, di Hall A Basket Senayan, Jakarta. Foto: Hendra Eka/Jawa Pos.
JAKARTA - Final ideal benar-benar terjadi dalam kejuaraan voli Piala Kapolri 2010, di Hall A Senayan, Jakarta, hari ini (20/6). Sektor pria dan wanita bakal mempertemukan tim-tim yang selama ini memang menjadi kiblat voli tanah air. Di sektor wanita, Jatim akhirnya berpeluang menyabet gelar juara ganda, setelah maju ke partai puncak dengan mengandaskan Kaltim dengan skor 3-0 (25-14, 25-20, 25-10). Jatim bakal ditantang Jabar yang berhasil melaju ke final setelah menumbangkan DI Jogjakarta juga dengan skor 3-0 (25-17, 25-23, 25-21).
Di sektor pria, bakal bertemu tim Jatim kontra DKI Jakarta. Jatim mampu melaju ke partai pemungkas, usai mengalahkan Bali dengan skor 3-0 (25-16, 25-21, 25-19). Sementara DKI Jakarta menapak ke partai puncak, dengan menggulung Jateng lewat pertarungan rubber set 3-2 (20-25, 25-19, 25-15, 15-10).
Baca Juga:
"Permainan para pemain Jateng benar-benar merata. Mereka cukup komplit. Mulai dari defense hingga serangannya, benar-benar bagus. Tapi mungkin anak-anak memang menang pengalaman," ujar Victor Laiyan, pelatih DKI Jakarta, setelah pertandingan.
Baca Juga:
JAKARTA - Final ideal benar-benar terjadi dalam kejuaraan voli Piala Kapolri 2010, di Hall A Senayan, Jakarta, hari ini (20/6). Sektor pria dan wanita
BERITA TERKAIT
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025