Benarkah Berenang Bisa Menurunkan Berat Badan?
Sebagai contoh, berenang dengan gaya dada dan gaya kupu-kupu dapat melatih otot bahu, lengan, dan dada Anda.
Sementara berenang dengan gaya punggung dapat melatih otot punggung, perut, dan lengan. Massa otot yang terbentuk tersebut akan membantu pembakaran kalori yang lebih efektif.
Bagaimana Berenang Dapat Membakar Banyak Kalori?
Sekarang Anda sudah tahu bahwa membakar kalori dengan berenang itu bisa dilakukan. Namun, bagaimana berenang dapat membakar banyak kalori?
Menurut penelitian yang diterbitkan di Journal of Exercise Rehabilitation pada 2015, disebutkan bahwa wanita yang berenang tiga kali seminggu dapat membakar lemak lebih banyak pada area pinggang dan pinggul dibandingkan mereka yang memilih olahraga jogging selama tiga kali seminggu.
Studi lain yang dipublikasikan di jurnal yang sama juga mendukung hal tersebut. Para peneliti melaporkan, partisipan yang meluangkan waktu untuk berenang selama 1 jam 3 kali seminggu mengalami penurunan massa lemak yang signifikan dalam 12 minggu.
Selain itu, partisipan juga melaporkan mengalami penurunan kadar kolesterol, peningkatan daya tahan serta fleksibilitas.
Namun, penurunan berat badan yang dihasilkan dari berenang bergantung dari intensitas olahraga Anda.
Untuk Anda yang ingin menurunkan berat badan dengan renang, simak penjelasan lengkapnya dalam artikel berikut ini.
- 5 Manfaat Buncis Setengah Matang yang Tidak Terduga, Baik untuk Ibu Hamil
- 7 Makanan Ini Bakalan Bikin Berat Badan Ambyar
- 8 Khasiat Teh Ginseng, Wanita Pasti Suka
- 10 Khasiat Teh Hijau, Bikin Penyakit Kronis Ini Enggan Mendekat
- 10 Khasiat Minyak Zaitun, Turunkan Risiko Serangan Penyakit Ini
- 5 Khasiat Rutin Minum Air Lemon Campur Madu, Berat Badan Bakalan Ambyar