Bendera PDIP Dibakar, Kader Banteng Moncong Putih Tidak Diam, Tunggu Siang Ini
Diketahui bendera itu dibakar saat aliansi tersebut menggelar demonstrasi menolak RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP) di depan Gedung DPR.
Koordinator lapangan Aliansi Nasional Anti Komunis Edy Mulyadi menjelaskan, pihaknya sedari awal memang berniat membakar bendera PKI saat aksi di depan Gedung DPR.
Bahkan, panitia aksi turut membawa beberapa bendera palu arit, hanya untuk dibakar.
"Saya sebagai korlap, memang mengagendakan pembakaran bendera PKI," kata Edy saat dihubungi jpnn.com, Rabu.
Namun, kata dia, panitia tidak mengagendakan pembakaran bendera PDIP. Panitia aksi, tidak pernah membawa sehelai bendera bergambar banteng.
"Ya, kalau yang dibawa panitia, tidak membawa. Mungkin dari peserta yang membawa," ucap dia. (mg10/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Bendera PDIP dibakar massa diduga dilakukan massa aksi yang menolak RUU HIP di depan gedung DPR.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Survei Polling Institute: PDI-P Berpotensi Keok di Jabar XI
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri