Bendera Terbalik Berkibar di Depan Kantor, Wakil Bupati Berang

jpnn.com - LIMAPULUH KOTA – Bendera Merah Putih yang terpasang terbalik, berkibar di depan kantor bupati Limapuluh Kota, Sumbar, yakni di kawasan Bukiklimau, Sarilamak, Harau, Selasa (13/9) pagi.
Warna merah yang seharusnya berada di atas, malah terletak di bagian bawah.
Wakil Bupati Limapuluh Kota Ferizal Ridwan, langsung berang bukan kepalang.
Ketua Partai Kebangkitan Bangsa itu meradang begitu melihat bendera terpasang terbalik.
Ferizal Ridwan menilai, peristiwa bendera yang terpasang terbalik ini, merupakan bentuk merosotnya tingkat ketelitian dan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN).
"Masak, bendera sampai terbalik pasang. Jangan coba-coba bermain dengan simbol negara," kata Ferizal Ridwan.
Putra Kecamatan Lareh Sago Halaban itu meminta sejumlah pegawai yang berada di kantor bupati, memperbaiki kembali bendera yang terbalik pasang.
Tidak cukup sampai di situ, Ferizal Ridwan yang memimpin apel pagi, melaksanakan fungsi pengawasan wakil kepala daerah, dengan menyorot kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) yang kembali anjlok.
LIMAPULUH KOTA – Bendera Merah Putih yang terpasang terbalik, berkibar di depan kantor bupati Limapuluh Kota, Sumbar, yakni di kawasan Bukiklimau,
- Dokter PPDS Anestesi Unsri Diduga Jadi Korban Kekerasan Konsulen di RSUP Hoesin Palembang
- Feby Deru Ajak PIM Sumsel dan Tim Penggerak PKK Berkolaborasi dalam Kegiatan Sosial
- Pegawai RSJ Provinsi Kalbar Disiram Air Keras oleh OTK, Polisi Selidiki
- Bentrokan Warga di Sukahaji, Wali Kota Farhan: Hormati Proses Hukum
- Hanyut di Sungai Belawan, Bocah 6 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia
- RS Persada Angkat Bicara soal Kasus Dokter AYP Melecehkan Pasien, Dukung Proses Hukum