Bener Ijazah Bupati Karimun Nurdin Basirun Palsu? Polda Metro Masih Selidiki

Bener Ijazah Bupati Karimun Nurdin Basirun Palsu? Polda Metro Masih Selidiki
Bupati Karimun Nurdin Basirun (kiri). Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Bupati Karimun, Provinsi Riau, Nurdin Basirun, diperiksa unit Kejahatan dan Anti Kekerasan (Jatanras) Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya terkait penipuan ijazah palsu.

Hal ini dibenarkan oleh Kasubdit Jatanras Diteskrimum Polda Metro Jaya AKBP Herry Heryawan. Ia mengatakan, Nurdin Basirun diperiksa sebagai saksi atas dugaan penggunaan ijasah palsu.

"Iya dia (Nurdin Basirun) diperiksa unit 4 sebagai saksi terkait ijazah yang dimilikinya," ujar Herry kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Selasa (3/11).

Lebih jauh, diterangkan Herry, Nurdin dilaporkan oleh Hamid Muhamad selaku Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah kemudian juga oleh Hartono selaku Kabag Hukum Sekertariat Dirjen Dikdasmen.

"Waktu laporan awal Rabu (9/9) lalu tepatnya pukul 15.30. Dan hari ini baru dipanggil untuk dimintai keterangan sebagai saksi," tutupnya. (Mg4/jpnn)

JAKARTA - Bupati Karimun, Provinsi Riau, Nurdin Basirun, diperiksa unit Kejahatan dan Anti Kekerasan (Jatanras) Direktorat Reserse Kriminal Umum


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News