Bengawan Solo Mulai Rendam Bojonegoro

Bengawan Solo Mulai Rendam Bojonegoro
Bengawan Solo Mulai Rendam Bojonegoro
Bila hujan terus dan kiriman air dari hulu bertambah, permukaan air Bengawan Solo di kawasan tersebut bisa mencapai 16.00 yang merupakan batas akhir kemampuan tanggul menahan air. Artinya, air akan meluber ke 18 kecamatan di Bojonegoro.

Sementara itu, naiknya permukaan air Bengawan Solo di Bojonegoro kemarin mengakibatkan beberapa wilayah terendam air. Sedikitnya enam kecamatan mulai dijamah air luberan Bengawan Solo. Yakni, Dander, Bojonegoro Kota, Kapas, Balen, Kanor, dan Baureno.

Data di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro menyebutkan, yang sudah kebanjiran kemarin adalah wilayah Bojonegoro Kota ke timur. Bahkan, sebagian besar banjir juga diakibatkan meluapnya anak Bengawan Solo di beberapa kecamatan.

Di Desa Ngablak, Kecamatan Dander, beberapa petani memanen paksa padi dan tanaman lainnya di sawah yang terendam air. Misalnya, Tamyis, petani cabai. "Saya cabuti sekaligus dengan pohonnya karena kalau terendam air juga akan busuk," katanya.

 BOJONEGORO--Bengawan Solo mulai mengirimkan sinyal bahaya. Di Bojonegoro, Jatim, beberapa desa mulai terendam karena luapan sungai terpanjang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News