Bengkel Mobil Ini Borong 3 Penghargaan di Asia Automotive Awards 2023

Rencananya, mereka akan membuka cabang di Labuan Bajo, NTT.
Pertumbuhan ini juga didukung oleh inovasi Dokter Mobil dalam memberikan pelayanan perawatan mobil yang selalu mengikuti perkembangan teknologi terkini.
Dokter Mobil tak hanya memiliki posisi yang sebagai bengkel spesialis AC dan tune-up saja, tetapi membangun ekosistem otomotif yang komprehensif melalui layanan antikarat dan coating detailing mobil dari RUSTPRO, perawatan dan perbaikan transmisi mobil dari DOMO Transmisi.
Selain itu, mereka juga membuka jasa inspeksi mobil bekas dari CHEKKO, kursus mekanik dan teknisi dari Domo Academy, hingga servis khusus mobil listrik dan hybrid dari DOMO Hybrid EV–yang akan didirikan dalam waktu dekat.
Komitmen Dokter Mobil dalam membuat ekosistem otomotif dari beragam unit bisnis yang dimilikinya ini, sejalan dengan positioning Dokter Mobil yaitu “Teknologi Canggih untuk Perawatan Mobil Secara Profesional”.
Dokter Mobil juga dikenal sebagai bengkel mobil dengan mengedepankan hubungan pelanggan, yang terstandardisasi dengan baik. (ddy/jpnn)
Dokter Mobil Indonesia sebagai bengkel mobil memborong tiga penghargaan sekaligus dalam ajang Asia Automotive Awards 2023.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Selamat, Bank Mandiri Kembali Meraih Penghargaan dari Kanwil DJPb NTT
- Sukses Bangun Inovasi, Tugu Insurance Sabet Penghargaan Bergengsi
- Kemendagri Dinilai Patuh Selenggarakan Pelayanan Publik, Ombudsman Beri Penghargaan
- TASPEN Raih Penghargaan Employees Choice di Ajang 6th Indonesia Best 50 CEO Award
- Desain Unik wondr by BNI Raih Penghargaan iF Design Award 2025
- Dinilai Menyebarkan Pesan Perdamaian, Yenny Wahid Terima Penghargaan