Bengkel Resmi Motor Honda, AHASS Dapat Pengakuan Masyarakat
jpnn.com, JAKARTA - Service Quality (SQ) Award 2019 memberikan penghargaan kategori Diamond kepada PT Astra Honda Motor (AHM), melalui layanan yang dimiliki bengkel resmi Astra Honda Authorized Service Station (AHASS).
Hasil riset tahun ini, layanan AHASS berhasil mendapatkan SQ Award 2019 kategori Diamond dengan hasil penilaian yang terus meningkat dibanding tahun lalu dengan nilai 4,1195.
BACA JUGA: AHASS Serap 5,1 Juta Pengendara Honda Sepanjang 2018
Service Quality Award 2019 diselenggarakan oleh lembaga Carre – CCSL (Center for Customer Satisfaction & Loyalty). Penerima penghargaan sudah melewati survei ketat kepada lebih dari 3.500 responden di 4 kota besar di Indonesia (Jakarta, Surabaya, Medan, dan Semarang) pada kurun waktu Januari – Maret 2019.
Survei dibentuk dari 2 Dimensi yaitu Perceive Service Quality (PSQ) atau persepsi pelanggan terhadap kualitas servis yang mereka nikmati dan Perceived Service Value (PSV) atau persepsi pelanggan mengenai kesetaraan uang atau biaya yang mereka keluarkan dibandingkan servis yang mereka terima dan nikmati.
PSQ memfokuskan 4 KPI (Key Performance Indicator) utama service yang mewakili Moment of truth ( MoT) , yaitu Service Accessibility(dapat mengakses pusat layanan oleh pelanggan), Service Process (Prosedur dan elemen yang terkait dengan proses layanan), People (Staf atau pelopor yang berinteraksi dengan pelanggan) dan Service Solution (kualitas penanganan pengaduan).
Penghargaan ini dibagi dua yaitu, Diamond, perusahaan yang mempunyai Service Quality Index (SQI) di atas 4.000 dan di atas rata-rata industrinya sedangkan jenis Award Gold diterima oleh perusahaan yang mempunyai SQI di atas 4.000 tetapi di bawah rata-rata industrinya atau mempunyai SQI di atas 3.500-3.999 dan diatas rata-rata industrinya.
“Perkembangan pasar yang semakin beragam membuat kami harus dapat menyesuaikan dengan cepat dalam meningkatkan pelayanan di seluruh jaringan AHASS. Terima kasih atas kepercayaan konsumen terhadap pelayanan kami hingga mendapatkan penghargaan ini. Kami tidak akan pernah berhenti menemani konsumen dengan memberikan sepeda motor Honda yang terawat dengan baik melalui seluruh teknisi handal di AHASS,” ujar General Manager Technical Service Division AHM, Wedijanto Widarso.
Service Quality (SQ) Award 2019 memberikan penghargaan kategori Diamond kepada PT Astra Honda Motor, melalui layanan yang dimiliki bengkel resmi motor Honda atau Astra Honda Authorized Service Station (AHASS).
- Skuter Listrik Honda eActiva Siap Menyapa Publik Pada Akhir November
- Belasan Ribu Honda Gold Wing Bermasalah Pada Baut
- Honda ADV 350 MY2025 Dapat Ubahan Signifikan, Intip Fitur Barunya
- Honda PCX Terbaru Bawa Sejumlah Ubahan, Simak Nih
- HMC 2024 Sukses Mengumpulkan 1.145 Karya Modifikator Honda, Ini 3 Jawaranya
- Puluhan Ribu Biker Honda Larut dalam Keguyuban di Puncak HBD 2024 Klaten