Benitez Masih Dipercaya Morrati
Minggu, 14 November 2010 – 15:04 WIB
Dia menyadari, rekan-rekannya dan juga Interisti (sebutan tifosi Inter) memiliki memori yang kuat akan sukses musim lalu. Mereka juga belum bisa melupakan sosok Jose Mourinho yang kini telah menjadi pelatih Real Madrid.
"Mourinho adalah masa lalu. Kami harus berpikir tentang masa depan dan tidak perlu terlalu larut akan masa lalu," tulis Sneijder di akun jejaring sosial Twetter, seperti dilansir Football Italia. "Mungkin sekarang kami menghadapi banyak masalah, tapi masih bisa dijelaskan penyebabnya. Kami baru saja melalui musim yang hebat dan itu sulit dilupakan. Tifosi sejati tidak seharusnya mengejek pemain atau pelatihnya sendiri," kata Sneijder.
Benitez sendiri agak kaget dengan krisis yang menerpa mereka pada awal musim ini. "Saya sama sekali tidak menyangka akan berhadapan dengan masalah sebanyak ini setelah musim sebelumnya memenangkan segalanya," ujar Benitez. Sekarang, menurut dia, sebaiknya Inter fokus untuk menjaga posisi terbaik hingga Januari. "Setelah Januari kami baru bisa melakukan sesuatu untuk menambah kekuatan. Kami butuh suntikan tenaga baru," kata mantan manajer Liverpool itu. (ham)
KRISIS sedang menerpa Inter Milan. Performa mereka melorot akibat begitu banyak pemain yang terkapar cedera. Sekarang mereka berada di posisi keempat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Jonatan Christie Tumbang, Trofi China Masters 2024 Milik Anders Antonsen
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
- Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Apa Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?