Benitez Sudah Tak Sabar Rasakan Tekanan Hebat Madrid

jpnn.com - MADRID- Rafael Benitez memang belum resmi ditunjuk menjadi pelatih Real Madrid. Namun, mantan pelatih Napoli tersebut saat ini menjadi kandidat terkuat menggantikan Carlo Ancelotti.
Benitez pun sudah tak sabar ingin segera menukangi raksasa La Liga berjuluk Los Merengues itu. Benitez seolah tak takut dengan tekanan hebat manajemen maupun para suporter Madrid.
Sebagaimana diketahui, Madrid disebut-sebut sebagai tim dengan tekanan paling besar pada pemain maupun pelatih. Gagal sedikit saja, para pemain atau pelatih bisa ditendang.
“Saya siap. Saya tak sabar untuk segera bergabung dengan Madrid,” terang Benitez sebagaimana dilansir laman AS.
Madrid bukanlah tim yang asing bagi pelatih berusia 55 tahun tersebut. Pasalnya, Benitez pernah menukangi Real Madrid B selama dua musim pada rentang 1993-1995 silam. (jos/jpnn)
MADRID- Rafael Benitez memang belum resmi ditunjuk menjadi pelatih Real Madrid. Namun, mantan pelatih Napoli tersebut saat ini menjadi kandidat terkuat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Arsenal vs Real Madrid: Mikel Arteta Bertekad Mengukir Sejarah di Liga Champions
- Tak Masuk Akal Jika Jorge Martin Tembus Q2 MotoGP Qatar
- Arsenal Vs Real Madrid: Courtois Bilang Siap 100 Persen
- Reaksi Patrick Kluivert Setelah Timnas U-17 Indonesia Tembus Piala Dunia
- BAC 2025: Jumpa Juara Bertahan, Putri KW Pengin Mengeluarkan Semuanya
- Timnas Indonesia Gemilang di Piala Asia U-17, Nova Arianto Bicara Soal Harapan